Wartawan Bebas, Warga Waras

Jurnalindo.com – Peran jurnalis atau wartawan sangat menentukan pola pikir dan sudut pandang apa yang dikonsumsi oleh masyarakat, sehingga perlu dibutuhkan informasi atau berita yang berkualitas dan aktual.

Namun, banyak juga berita berterbangan yang mengandung hoax, sara bahkan menyebar kebencian, apalagi sampai mengancam orang lain atau menakut-nakuti. Tentunya hal itu harus dihindari oleh seorang profesi sebagai jurnalis.

“Reputasi jurnalistik bukan dibangun keseganan antara mitra Media bukan lembaga yang menimbulkan kesan sangar sehingga orang lain biar takut,” ucap Ketua PWI Jawa Tengah Amir Machmud saat menghadiri Peresmian Kantor Sekretariat PWI Pati, Senin (6/03/2023).

Baca Juga: 7 Rekomendasi Minuman yang Sering Dicari Untuk Berbuka Puasa

Menurut Amir Machmud proporsionalitas sebagai jurnalis harus kita tunjukan kepada orang lain, masalah apresiasi atau penghargaan biar orang lain yang menilai.

Tidak hanya itu saja, dirinya menyebut seorang jurnalis harus mengedepankan etika, kejujuran dan kode etik di dalam ilmu jurnalistik.

“Respek akan ditunjukan dari kinerja dan produk jurnalistik dalam bertugas di media kita. serta menjunjung tinggi kredibilitas, dan integritas sebagai wartawan,”tegasnya.

Sementara itu PJ Bupati Pati Henggar Budi Anggoro, menyampaikan selamat kepada Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pati, pada saat ini telah menempati kantor Sekretariat yang baru.

Dikatakan bahwa apa yang selama ini dilakukan oleh PWI Pati, merupakan awal perubahan yang baik untuk Kabupaten Pati tentunya.

“maka kita berharap kepada rekan-rekan PWI ke depan bisa membuat hal yang lebih bagus lagi untuk kabupaten Pati,” ungkap PJ Bupati dalam sambutannya.

Menurutnya peran media sangatlah penting untuk membangun kabupaten pati lebih baik lagi, tentunya hal tersebut tidak terlepas dari kritikan maupun saran.

“media merupakan kontrol pemerintah dalam membangun kabupaten pati lebih baik, maka harus kita dukung agar lebih profesional sebagai wartawan, kita semua harus bersatu padu ke temen temen di PWI agar lebih baik lagi,”terangnya.

 

(Alf/jurnalindo)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *