Cara Membuat Fried Chicken Tepung Strip

Jurnalindo.com –  Cara membuat fried chicken dapat dilakukan dengan mudah di rumah. Fried chicken atau ayam goreng ini enak dan gurih.

Fried Chichken ala restoran ini, Anda juga bisa mencoba membuatnya sendiri dirumah. Yang tentunya bisa dimasak dan dibuat dengan bahan yang terjamin dan berkualitas. Bahannya pun mudah dicari. Fried chichken sangat cocok buat makan bersama nasi dan sayur. Dengan tekstur daging yang empuk dan renyah, juga banyak digemari oleh masyarakat.

Cara Membuat Fried Chichken
Bahan bumbu:
– 2 potong dada ayam, iris jadi 6 potong
– 2 siung bawang putih, haluskan
– 1 sdt garam
– 1 sdt merica bubuk

Baca Juga: Sebentar Lagi Bulan Ramadhan, Inilah Bacaan Niat dan Tata Cara Shalat Witir

Bahan celup:
– 2 sdm tepung maizena
– 2 sdm tepung terigu
– 1 sdt baking powder
– 1 butir telur ayam
– sedikit garam

Bahan pelapis:
– 3 sdm tepung terigu
– 3 sdm tepung tapioka

Cara membuat fried chicken:
a. Rendam potongan dada ayam dengan bumbu marinasi paling tidak 30 menit.
b. Kemudian campurkan bahan celup, tuang ke dalam dada ayam yang sudah dibumbui.
c. Gulung setiap strip dada ayam ke dalam campuran bahan pelapis, sambil ditekan-tekan agar keriting dan krispi saat digoreng.
d. Panaskan minyak cukup banyak, goreng chicken strip hingga tenggelam dengan api sedang.
e. Setelah matang kecokelatan dan kaku, angkat dan tiriskan.
f. Chicken strip kripsi renyah siap sajikan dengan saus sebagai camilan atau pun lauk makan.

(Nawa/Slmn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *