Luis Milla sayangkan gol dari Persikabo dalam laga persahabatan Persib bandung

JurnalIndo.com – Jakarta, 28/11 – Pelatih Persib Bandung Luis Milla menyayangkan timnya kebobolan gol pada pertandingan latihan Minggu lalu melawan Persikabo 1973 di Stadion Pakansari Bogor.

Pada laga latihan, Persib Bandung menang 3-1 lewat gol Ciro Alves dan assist David Da Silva, namun gawang Maung Bandung kemasukan tendangan bebas Tegar Infantrie.

Gol ke gawang Reky Rahayu memang disayangkan Milla, namun ia tak mau terus-terusan menyoroti hal tersebut.

Baca Juga: Majelis Sepak Bola Pemersatu Bangsa, Apakah benar ?

“Itu (kebobolan) menjadi situasi yang tidak kami kehendaki. Tapi, saya hanya ingin fokus kepada progres tim ini, terlepas dari kami bisa menciptakan tiga gol dan kemasukan satu gol,” ujar Milla, dikutip dari situs resmi klub, Senin.

Pelatih asal Spanyol itu mengaku selalu mempersiapkan tim untuk segala situasi yang mungkin terjadi dalam pertandingan.

Milla mengaku mempersiapkan timnya untuk membangun serangan membangun pertahanan, termasuk ekeskusi situasi bola mati.

Mantan pelatih Timnas Indonesia itu menyebut timnya masih memiliki beberapa area yang perlu diperbaiki, termasuk pertahanan.

Baca Juga: Dukungan negara sekutu, Suporter Rusia berikan dukungan ke tim Serbia di Piala Dunia 2022 Qatar

“Di dalam latihan, kami selalu mempersiapkan segala kemungkinan, termasuk ketika dalam menyerang dan kami mendapat set-piece dan saat bertahan ketika lawan mendapat set-piece,” terang Milla.

“Yang paling penting, saya sangat suka dengan kualitas bertahan kami, seperti koordinasi antar pemain belakang dan penjaga gawang. Hal-hal seperti itu yang menurut saya akan bisa lebih berkembang ke depannya,” pungkasnya.

(Ara/Ari)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *