Sambut Natal Kuningan Mall City hadirkan kejutan buat manjakan mata pengunjungnya

Jurnalindo.com, – Kuningan City Mall Jakarta menghadirkan tema “Crystal Christmas” dalam bentuk pohon Natal terbalik untuk menyambut perayaan Natal.

Kedua perayaan yang bertepatan dengan ulang tahun ke-10 mal tersebut dikemas dengan judul “Kristmasversary” yang akan berlangsung hingga 8 Januari 2023.

“Semoga kehadiran kami selama 10 tahun ini terus menghasilkan karya dan memanjakan pengunjung setia kami,” kata Direktur Pusat Mal Kuningan City, Christopher Hardja dalam keterangannya, Kamis.

Baca Juga: Mudik Natal dan Tahun Baru gunakan BBM RON tinggi hasilnya Istimewa

Lanjutnya, dengan diadakannya perayaan Kristmasversary, Mal Kuningan City berharap dapat terus berkontribusi dan terus berkomitmen untuk menjadi rumah dan ruang kreativitas bagi masyarakat di Jakarta.

Selain tema “Crystal Christmas” dan pohon Natal terbalik, terdapat pula rangkaian keseruan yang terangkum dalam Kristmasversary Kuningan City Mall.

Ada Captivation yang berlangsung di awal bulan Desember; Christmas Kristal Market; Anniversary Run dan Anniversary Ride; serta K- Celebrat10n.

Baca Juga: Malam Natal terjadi kekerasan aksi Santa Claus vs perampok simak filmnya

Pada 18 Desember, akan hadir pula nonton bareng pertandingan FIFA World Cup 2022. Lalu, pada 25 Desember ada Spectacle Christmas, yang akan menghadirkan Mitha Lestari dan Rudang Mayang, beserta choir GSCC untuk menemani momen perayaan Natal dengan alunan lagu-lagu Natal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *