Kantor DLH Kabupaten Gresik Disatroni Maling

JurnalIndo.com – Pencuri masuk kantor Workshop Dinas Lingkungan Hidup (DLH)  Kabupaten Gresik di Jalan dr Wahidin Sudirohusodo, Kebomas, Jumat (3/3). Pelaku berhasil mencuri sepeda motor Honda Vario 150 milik Kastowo, sopir armada DLH.

Pencurian sepeda motor (curanmor) terekam CCTV. Rekaman kamera menunjukkan seorang pria mengenakan kemeja lengan panjang biru dan celana jeans, membawa ransel, dan sepatu hitam. Pelaku terlihat berambut pendek dengan tinggi sedang.

Sebelumnya, pelaku juga sempat mondar-mandir di halaman kantor bengkel DLH Pemkab Gresik. Setelah perampokan berhasil, pelaku langsung bergegas memacu motor curiannya.

Baca Juga: Rino Soedarjo Unfollow Gisella Anastasia Usai Putus, Ternyata Bukan Hanya Bisa Mengurangi Sakit Hati

Mengutip dari jawapos.com Korban Kastowo menuturkan, saat kejadian sekitar pukul 15.15 WIB sedang beristirahat. Ia sama sekali tidak mengetahui bahwa sepeda motor matik Honda Vario 150 hitam nomor W 6528 A miliknya telah dicuri, ia baru menyadari bahwa sepeda motornya hilang ketika ia dalam perjalanan pulang kerja. “Sepeda motor saya tidak di tempat,” katanya.

Padahal, lanjut dia, motornya berada di parkir mess. Tidak jauh dari tempat bekerja. “Saat itu, saya sengaja tinggalkan kunci kontak, nyantol di sepeda motor. Saya pikir aman karena belum pernah ada kasus pencurian di sini,” ungkapnya. Mengetahui motornya hilang, Kastowo langsung melapor ke kantor Mapolsek Kebomas.

Baca Juga: Toilet Jongkok Meledak di Klender Memakan Satu Korban

Saat dikonfirmasi, Kasat Reskrim Polsek Kebomas Iptu Ekwan Hudin membenarkan kasus pencurian tersebut di Bengkel DLH Pemerintah Kabupaten Gresik. Dia telah menerima laporan dari para korban. “Kami masih melakukan penyelidikan dan pemeriksaan saksi-saksi,” katanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *