Sehat Dan Enak, Begini Cara Buat Smoothie Apel

Jurnalindo.com – Pernahkah Anda memikirkan cara  menikmati apel versi lembut dan segar? Smoothie apel adalah solusinya.

Apel mengandung vitamin dan mineral seperti vitamin C, kalium, serat, karbohidrat dan senyawa lain seperti quercetin, catechin dan asam klorogenik yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Bukan hanya itu, apel juga lebih baik jika dikonsumsi beserta dengan kulitnya. Kandungan polifenol pada kulit apel ampuh digunakan sebagai antioksidan, pelindung kulit dari ancaman radikal bebas.

Segudang manfaat buah apel ini sangat sayang bila Anda lewatkan. Namun pada beberapa waktu, Anda pasti merasa bosan jika terlalu sering memakan apel.

Smoothie apel dapat menjadi solusi yang patut Anda coba di rumah. Cara membuatnya pun tidak begitu sulit.
Jika Anda tertarik, cobalah ikuti beberapa cara membuat smoothie apel berikut ini.

Smoothie apel malang
Sediakan bahan berikut:
1 buah apel malang
100 ml plain yoghurt
100 ml air

Langkah-langkahnya

1. Potong-potong kecil apel.

2. Masukkan apel dan air ke blender. Proses hingga lembut.

3. Siapkan gelas saji, tuang yogurt dan jus apel. Selamat menikmati.

Smoothie apel vs madu

Sediakan bahan-bahan berikut :

2 buah apel segar

100 ml susu segar

2 sdm madu

½ gelas es batu / (sesuai selera)

4 sdm yoghurt plain

Langkah-langkahnya

1. Potong dan blender apel dengan susu sampai halus dan menyatu

2. Masukan es batu dengan perlahan-lahan, kemudian blender sampai bahan tercampur

3. Tambahkan lagi yoghurt plain dan madu. Lalu, blender selama 2-3 menit

4. Tuangkan ke gelas, smoothie apel siap untuk nikmati
(Nawa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *