Cara Bikin Cincau Dari Daun binahong, Sehat Dan Enak

Jurnalindo.com, Pati – Daun binahong adalah tanaman merambat dari China yang memiliki segudang khasiat bagi kesehatan tubuh.

Daun dengan nama latin Anredera cordifol ini sudah lama digunakan sebagai ramuan herbal yang dipercaya dapat menjadi solusi bagi berbagai masalah kesehatan.

Daun binahong mempunyai kandungan antioksidan, antinyeri, antibakteri, hingga antiinflamasi yang krusial untuk menjaga kesehatan tubuh.

Selain itu, saat ini daun binahong juga mulai diolah kedalam bentuk makanan seperti cincau. Cincau daun Binahong yang memiliki rasa dan aroma yang khas sangat bermanfaat bagi alternatif kesehatan yang enak dan banyak disukai.

Jika Anda tertarik untuk membuat cincau dari daun binahong, berikut ini cara bikin cincau menggunakan daun binahong ala jurnalindo,

Bahan-bahan:
19 lembar daun Binahong hijau

500 ml air (sekitar 2 setengah gelas)

Blender

Saringan

Wadah

Teko

Wadah cup plastik berukuran 60ml jumlah 8 buah

Langkah-langkahnya:

1. Bersihkan daun  cincau,  lalu  rendam  1-2  menit  dalam  air  hangat kukuh, angkat dan tiriskan.

2. Blender semua  daun  cincau  dengan  500  ml  air,  hingga  cairan berubah menjadi berlendir, lalu saring kedalam wadah teko

3. Segera tuangkan ke wadah cup dengan takaran 50ml

4. Biarkan selama 3 jam, atau masukkan kulkas (Nawa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *