Tertunda Banjir, Normalisasi Sungai Silugonggo Targetkan Selesai Bulan September 2023

Jurnalindo.com – Sempat tertunda banjir, pelaksana normalisasi sungai Silugonggo dimulai sejak bulan april kemarin, pemerintah menargetkan bulan September 2023 mendatang proyek tersebut dipastikan sudah selesai.

Proyek sepanjang 12 kilometer itu, dimulai dari bantaran kali ngantru sampai sungai juwana tersebut dikerjakan oleh dua PT. Sedangkan proses normalisasi dilakukan dengan pengerukan dasar sungai sedalam 40 meter.

“Pengerukan dimulai dari Jembatan Tanjang Gabus sampai ke Bendungan Gadingrejo Juwana yakni sepanjang 12 km. Proyek tersebut dikerjakan oleh PT Wijaya Karya dan PT Ananda Pratama,” ujar Setiyono Selaku pemilik PT.Ananda Pratama.

Baca Juga: Pendaftaran DTKS Naik, Dinsos Masih Verifikasi

Dalam pelaksanaan proyek ini, pihaknya mengatakan bahwa pemerintah melalui dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) mempercayakan untuk bekerjasama dengan PT Wijaya Karya dan PT Ananda Pratama. Namun, agar proyek sebesar ini cepat selesai ada pembagian wilayah untuk dikerjakan.

“Pengerukan kali silugonggo mengacu dengan gambar kurang lebih kedalamannya 40, atasnya 52, sekarang dalam proses pengerukan. Pengerukan mulai dari jembatan tanjang kurang lebih ke hilir 200 meter sampai ke bendungan gadingrejo Juwana, kurang lebih jaraknya 12 km. Bekerjasama dengan PU, pelaksanaannya yaitu PT Wijaya Karya untuk zona 3 dan 4, dengan PT Ananda Pratama untuk zona 1 dan 2,” Ujar Setiyono belum lama ini.

Dikatakan bahwa sebenarnya pelaksanaan Normalisasi sungai ini, Lanjut Setiyono, dimulai bulan November 2022 tahun lalu Namun masih terkendala banjir.

“Rencananya, pelaksanaan mulai bulan November, tapi terkendala banjir, akhirnya kita mulia bulan april. Target selesai bulan September,” ucapnya.

Dalam proses normalisasi ini, dirinya menjelaskan rencananya Sungai Silugonggo dibagi menjadi 4 titik yakni zona satu berada di wilayah Jembatan Tanjang, zona dua terletak diantara Jembatan Ngantru sampai Jembatan Gantung, kemudian zona tiga terletak diantara Jembatan Gantung sampai Kretek Sampang, yang terakhir zona empat terletak diantara Jembatan Sampang sampai Bendung Karet.

“Dibagi 4 zona, zona 1 di Tanjang, zona 2 dari Jembatan Ngantru sampai Jembatan gantung, zona 3 Jembatan gantung sampai Kretek Sampang. Sampang sampai ke Bendungan zona 4,”tandasnya

 

(Alf/jurnalindo)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *