Siap Menangkan Ganjar-Mahfud, Ratusan Relawan Pati Bersatu

Sejumlah relawan yang tergabung dalam “relawan Pasangan Ganjar-Mahfud” menggelar konsolidasi di Bukit Pengusen, Desa Gulangpongge, (Jurnalindo.com)
Sejumlah relawan yang tergabung dalam “relawan Pasangan Ganjar-Mahfud” menggelar konsolidasi di Bukit Pengusen, Desa Gulangpongge, (Jurnalindo.com)

Jurnalindo.com, – Sejumlah relawan yang tergabung dalam “relawan Pasangan Ganjar-Mahfud” menggelar konsolidasi di Bukit Pengusen, Desa Gulangpongge, Kecamatan Gunungwungkal Kabupaten Pati, pada Sabtu(16/12).

Selaku Ketua Panitia, Khamim mengatakan bahwa masyarakat kabupaten pati siap memenangkan
Ganjar-Mahfud cukup satu putaran saja. lantaran relawan tersebut tumbuh subur dimana-mana dan tidak hanya di perkotaan saja melainkan merabah di pedesaan.

“Ini konsolidasi relawan. Ini membuktikan relawan Ganjar-Mahfud masih ada dan akan berlipat ganda. Ini di pedesaan. Karena kami yakin pendukung Ganjar-Mahfud ada di mana-mana,”tegasnya

Lanjut Khamim dukungan ini merupakan bukti bahwa pasangan ini Ganjar-Mahfud tidak mempunyai Trek record yang jelek di mata masyarakat sehingga sangat pantas banyak masyarakat dari berbagai kalangan memberikan dukungan tersebut

“Ganjar-Mahfud tidak mempunyai catatan masa lalu yang buruk. Kita 18 organisasi relawan. Lokal maupun TPN,”ucapnya.

Sementara itu Wakil Direktur Eksekutif Direktorat Relawan Ganjar-Mahfud, Bambang Rahardjo Munajat mengaku kegiatan ini merupakan swadaya masyarakat yang mana Pasangan Ganjar-Mahfud siap dimenangkan.

Meskipun tidak mempunyai strategi khusus, namun pihaknya beryakinan pasangan Ganjar-Mahfud akan memperoleh suara yang unggul jika dibandingan calon presiden nomor Satu dan nomor Dua.

“Kegiatan ini baik dan perlu diperbanyak dengan swadaya dan kekuatan sendiri. Ganjar-Mahfud bergerak dengan rakyat,”terangnya.

Hal tersebut berdasarkan rekam jejak yang selama ini dijalankan oleh pasangan Ganjar-Mahfud tidak pernah mengkhianati masyarakat.

“Kita tidak punya pasukan khusus, aparatur khusus, kita hanya bisa bekerja bersama rakyat. Menang bersama rakyat. Kelak kita membangun republik ini dengan rakyat,”tutup dia (Juri/Jurnal)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *