Modernisasi! PTBA terapkan Digitalisasi Pertambangan

jurnalindo.com, Palembang – PT Bukit Asam Tbk (PTBA) menerapkan digitalisasi dalam pengoperasian dan pemantauan kegiatan pertambangan di berbagai lokasi di Sumatera Selatan, Lampung dan Sumatera Barat (04/10/2022).

Dalam siaran persnya, Senin, Sekretaris PTBA Apollonius Andwie telah menerapkan digitalisasi sejak 2020 untuk memantau aktivitas penambangan “real-time” (terkini) menggunakan berbagai aplikasi.

Aplikasi yang digunakan perusahaan adalah CISEA (Corporate Information System and Enterprise Application) yang mengintegrasikan beberapa sistem secara bersamaan yaitu “SCADA & Automation System Integration” dan “Bukit Asam Mine Dispatch Optimization System”.

Selanjutnya, “Automatic Train Loading Station”, “Slope Stability Radar” (SSR), Digital Telemetri, Sistem Pemantauan Air Terintegrasi (SPARING), hingga “Corporate Social Responsibility” (CSR).

“Transformasi digital merupakan bagian dari langkah PTBA untuk menjalankan ‘Good Mining Practice’,” kata dia.

Penggunaan teknologi digital ini telah meningkatkan efisiensi dan keberlangsungan usaha.

Dengan terintegrasinya SCADA dalam platform CISEA, jarak tempuh tidak menjadi masalah untuk melakukan software “maintenance”, “trouble shooting” dan analisis terhadap sistem kendali di PTBA.

Analisis data juga menjadi lebih mudah dan akurat karena semua data operasional disimpan secara otomatis dan “real time”.

Melalui “Bukit Asam Mine Dispatch Optimation System”, produktivitas dan efisiensi pertambangan dapat ditingkatkan. (Ara/Slmn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *