Sungguh Keji Bayi Dibuang Dalam Karung Sisa Makanan Di Pantai Pekalongan

Jurnalindo.com – Warga Pekalongan kaget saat menemukan bayi laki-laki terbungkus karung bercampur sisa makanan, Selasa (29/11/2022).

Diketahui, bocah tersebut ditemukan warga pada pagi hari di pantai Salamaran Kelurahan Krapyak Lor, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan saat pagi hari.

Menurut warga yang menemukannya, anak malang ini terdengar menangis di semak-semak saat masih terbungkus karung.

Baca Juga: Pemberdayaan Perempuan Rentan Mengayu raih pendanaan dari Singapura

Saat karung dibuka, ternyata anak yang masih hidup itu berada di bawah tumpukan sampah bekas tempat makan dan jajanan.

Bahkan tali pusar masih utuh di sekitar perut bayi. Warga pun melaporkan penemuan anak tersebut ke Polres Pekalongan Utara.

“Masih dalam penyelidikan, apa motif dibalik penemuan bayi tersebut,” tuturnya.

Polisi kini telah membawa anak tersebut ke Rumah Sakit Bendan Kota Pekalongan, untuk mendapatkan perawatan medis.

Terpisah dari hal tersebut, penemuan bayi ini rupanya direkam oleh warga dan videonya diunggah oleh akun Instagram @andreli_48 pada Selasa (29/11/2022).

Baca Juga: Cari tahu yuk, cara mengetahui ciri luka operasi yang mengalami infeksi

Tak lama setelah diunggah, video tersebut menjadi viral dan mendapat banyak perhatian netizen. Netizen menyayangkan tindakan orang tua yang membuang sang anak.

“Walaupun tdk menginginkan setidaknya berilah pakaian yg layak dan letakkan di tempat yg tepat. Masih banyak calon org tua yg harus sabar bertahun-tahun menanti dan insyaalloh siap merawat bayinya,” tulis akun @wandakaptari.

Sumber : blok-a.com

(rido)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *