Referensi Menu Sarapan Yang Efektif Untuk Turunkan Berat Badan

Jurnalindo.com – Keberhasilan diet seringkali ditentukan oleh seberapa jauh kita menjaga makanan dan minuman dari sumber lemak, gula, serta kalori.

Memilih menu sarapun pun tidak boleh asal agar target penurunan berat badan dapat tercapai secara efektif.

Oleh sebab itu penting bagi para pelaku diet untuk mempertimbangkan apa yang akan ia konsumsi saat sarapan.

Baca Juga: Ratusan ribu warga solo penuhi Jalan ini, Ternyata ini alasanya

Selain itu, sarapan merupakan makanan pertama yang masuk ke dalam tubuh dapat menentukan sukses tidaknya proses penurunan berat badan.

Nah, berikut ini referensi sarapan yang efektif untuk turunkan berat badan dikutip dari antaranews.

1. Telur

Banyak orang yang menganggap jika telur menyebabkan serangan jantung atau mempengaruhi kolesterol darah. Pada kenyataannya, telur adalah salah satu makanan terbaik untuk menurunkan berat badan.

Baca Juga: Penggemar Terkejut Jinni Tinggalkan Grup K-pop NMIXX dan JYP Entertainment

Mereka tinggi protein dan lemak sehat yang membuat Anda kenyang lebih cepat dengan jumlah kalori terbatas. Karena padat nutrisi, telur memberikan tubuh semua nutrisi yang diperlukan (13 vitamin dan mineral penting).

Studi telah menemukan bahwa telur dapat membantu mencegah makan berlebihan saat sarapan dibandingkan dengan konsumsi bagel. Telur meningkatkan penurunan berat badan dengan menekan nafsu makan.

2. Alpukat

Alpukat mengandung lemak sehat dan tinggi asam oleat tak jenuh tunggal. Ini adalah lemak yang sama yang ditemukan dalam minyak zaitun.

Baca Juga: Unggahan Nadya Mustika Rahayu Menjadi Sorotan Netizen

Alpukat juga mengandung banyak air dan serat. Penelitian telah menunjukkan bahwa kandungan lemak buah ini mampu meningkatkan beta karoten dan penyerapan karotenoid.

Alpukat juga mengandung potasium dan menjadikannya sebagai salah satu sumber lemak sehat terbaik yang harus dimasukkan dalam diet penurunan berat badan Anda. 

3. Ubi

Ubi adalah salah satu makanan yang berguna untuk menurunkan berat badan sebab memiliki kandungan serat yang tinggi.  

Selain serat, ubi juga rendah kalori dan mengandung air sehingga dapat bekerja sama menurunkan berat badan.

Baca Juga: Kini Ada 53 Destinasi Wisata Unggulan yang Ditetapkan Mukomuko

4. Pisang

Pisang kaya serat dan rendah kalori. Anda bisa memasukkan pisang untuk sarapan atau dikonsumsi bersama sereal. Pisang juga bisa Anda gunakan sebagai camilan ketika lapar. 

Itulah beberapa referensi menu sarapan untuk turunkan berat badan. Semoga bermanfaat ya.

 

(Nawa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *