warga Regaloh komitmen menjaga kelestarian Hutan Lamen. 

Jurnalindo.com, Pati – Hutan Lamen merupakan Hutan yang berada di Desa Regaloh Kecamata Tlogowungu yang masih utuh sampai sekarang dan terjaga bagus oleh warga sekitar.

Tanaman Jati yang menjadi cirikas Hutan pada umumnya masih terjaga baik. hingga sekarang pohon jati tersebut berukuran mencapai diameter 200 cm dan tinggi hampir 15 sampai 20 meter.

Pengakuan itu disampaikan langsung oleh Warga Regaloh yang selama ini berjualan dibawah pohon jati yang ada di hutan tersebut selama 5 tahun,  Eko mengungkapkan bahwa hutan lamen sendiri tidak pernah ada orang yang mengambil atau menebang pohon jati, karena warga sekitar sangat peduli dengan ekosistem. Berdasarka ninformasi warga regaloh berkomitmen untuk menjaga hutan lamen yang ditanami Jati tersebut.

Baca Juga: Pakir liar di pati masih marak. Dishub mengaku belum punya Mobil Derek

“warga regaloh tidak ada yang mau mengambil pohon jati soalnya kalau pohon ditebang maka menimbulkan kerusakan dan menimbulkan banjir tanah longsor,”terang eko saat ditemui julnalindo di warung 24 Oktober 2022.

lebih lanjut, eko mengatakan dengan kegagahannya warga regaloh tidak mau mengambil pohon jati disebabkan Ia sudah kaya dan cukup.

“kami mas sudah cukup kaya maksutnya kaya pengetahun dan kesadaran kalau kita menebang pohon sembarangan untuk dijual yang ada hanya keserakahan,”ujarnya.

Dari sejumlah tempat yang ada di pati hampir semua hutan sudah mengalami kerusakan atau peralihan fungsi menjadi hutan produksi yang dilakukan oleh masyarakat.

Seperti halnya Penebangan pohon secara liar, sehingga hutan menjadi gundul, akhirnya bencana tersebut mudah terjadi. Aplagi menjelang musim hujan datang, itu  yang menjadi salah satu  penyebab utama.

Baca Juga: Tingkatkan Kesiap Siagaan Petugas, Lapas Pati Gelar Pelatihan Penanganan Kebakaran

“maka sangat penting menjaga kelestarian hutan, disamping kondisine sejuk,adem tetapi mencegah terjadinya banjir bandang dan tanah longsong,”pungkasnya. ( Juri/jurnalindo)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *