Silaturahmi dan Keakraban: Prabowo Subianto Bersama Para Artis dan Influencer

Pada Rabu, 29 November 2023, Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyambut kunjungan sejumlah artis dan influencer ( Sumber foto: JPNN)
Pada Rabu, 29 November 2023, Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyambut kunjungan sejumlah artis dan influencer ( Sumber foto: JPNN)

Jurnalindo.com, – Pada Rabu, 29 November 2023, Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyambut kunjungan sejumlah artis dan influencer di kantor Kementerian Pertahanan RI. Acara ini menjadi momen silaturahmi dan keakraban antara Prabowo dengan sejumlah tokoh terkenal di dunia hiburan Indonesia.

Para tamu yang hadir termasuk Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Fadil Jaidi, Nirina Zubir, Iko Uwais, Celine Evangelista, Keanu Agl, dan lainnya. Mereka tidak hanya berkunjung secara formal, tetapi juga berkesempatan makan siang bersama Menteri Pertahanan.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, pasangan artis yang hadir dalam acara tersebut, menyampaikan kesan positif mereka terhadap pertemuan tersebut. Mereka mengungkapkan bahwa momen tersebut memberikan wawasan baru tentang sisi Prabowo yang mungkin tidak diketahui banyak orang.

“Alhamdulillah seru banget hari ini, makan siang bersama Bapak Prabowo, hangat banget, seru banget yang biasanya hanya lihat di tv doang tapi hari ini luar biasa, tertawa bareng bersama, seru banget,” ujar Nagita.

Raffi Ahmad menambahkan dengan candaan, “Joget gemoy-gemoy itu loh, pasti viral,” merujuk pada momen ketika Prabowo menunjukkan kepiawaian jogetnya.

Menurut Raffi, kehadiran Prabowo dengan keceriaan “goyang gemoy” sangat sesuai dengan suasana zaman sekarang, terutama dengan generasi Z yang lebih menyukai atmosfer yang santai dan tidak kaku.

“Kan kita tahu Pak Prabowo ini sosok Jenderal terbaik Kopassus, jadi orang itu harus tahu sisi lain Prabowo yang ‘gemoy’ yang pakai hati, luwes banget,” tambah Raffi.

Saat berpamitan, Prabowo menyampaikan harapannya agar Raffi dan Nagita dapat membuatkan nasi goreng jika suatu saat berkunjung ke rumah mereka. Permintaan ini dijawab dengan antusias oleh pasangan tersebut.

“Saya masih punya utang ya, belum main ke rumah,” kata Prabowo sambil menepuk bahu Raffi.

“Nanti saya dimasakin apa nih, kalau ke rumah?” tanya Prabowo lagi, kali ini ditujukan kepada Nagita.

“Bapak mau apa saja saya siap masakin Pak,” jawab Nagita.

“Nasi goreng, ikan asin,” kata Prabowo.

“Siap-siap, saya biasa buat nasi goreng Pak,” jawab Nagita dengan senang hati.

Momen keakraban ini memberikan gambaran bahwa di balik kewibawaan seorang Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto, terdapat sisi keceriaan dan kehangatan yang dapat ditemui dalam suasana santai seperti silaturahmi ini. (Kumparan/nada)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *