Gelar Pasar Murah, Ribuan Paket Sembako Diserbu Warga Pati

Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten Pati menggelar pasar murah di Alun-alun Kembang joyo pada Rabu 6 Maret 2024. Dalam acara tersebut setidaknya (Jurnalindo.com)
Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten Pati menggelar pasar murah di Alun-alun Kembang joyo pada Rabu 6 Maret 2024. Dalam acara tersebut setidaknya (Jurnalindo.com)

Jurnalindo.com, – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten Pati menggelar pasar murah di Alun-alun Kembang joyo pada Rabu 6 Maret 2024. Dalam acara tersebut setidaknya ada 3000 ribu paket sembako yang disediakan kepada masyarakat Kabupaten Pati.

“ Kami dari disdagperin Pati telah menyediakan paket sembako sebanyak 3000 paket,”jelas Hadi santoso selaku Kepala Disdagperin Kabupaten Pati, pada Rabu (6/3/2024).

Selain itu, Hadi menjelaskan paket sembako ini berisi Beras 2,5 Kg, Gula 1 Kg dan Minyak Goreng sebanyak Satu liter dengan harga setiap satu paketnya Rp 50.000 ribu.

“Tentunya harga sekian dibawah harga di pasaran, sehingga warga sekitaran Pati menyerbu sampai rela antri panjang untuk mendapatkan paket mura tersebut,”paparny.

Lanjut dia, terselenggaranya pasar murah tersebut tentunya sebagai langkah mencegah terjadinya inflasi di Kabupaten Pati. Ditambah lagi untuk meningkatkan daya beli masyarakat.

“Pasar murah dalam rangka pengendalian inflasi, harga-harga, dan juga meningkatkan daya beli masyarakat,” Ucap Hadi panggilan Sapaannya

Adapun syarat untuk bisa mendapatkan sembako murah tersebut, pihaknya menegaskan tidak ada syarat apapun, pasalnya pasar murah ini berlaku untuk masyarakat umum

“Tidak ada sudah kami umumkan tadi lewat camat untuk segera diinformasikan kepada warga sekitar, untuk masyarakat umum, “terangnya.

Sementara itu, salah satu masyarakat yang mengikuti Pasar Murah bernama Slamet mengaku terbantu dengan adanya kegiatan seperti ini.

“Saya sangat terbantu, alhamdulillah dengan adanya program bazar pasar murah masyarakat terbantu,” Tutup Slamet (Juri/Jurnal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *