Komisi I DPR RI Tanggapi Pengangkatan Letjen TNI Maruli Simanjuntak sebagai KSAD

Presiden Joko Widodo telah mengumumkan pengangkatan Letjen TNI Maruli Simanjuntak sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), menggantika (Sumber foto: Detik.com)
Presiden Joko Widodo telah mengumumkan pengangkatan Letjen TNI Maruli Simanjuntak sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), menggantika (Sumber foto: Detik.com)

Jurnalindo.com, – Presiden Joko Widodo telah mengumumkan pengangkatan Letjen TNI Maruli Simanjuntak sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), menggantikan Jenderal Agus Subiyanto yang kini menjabat sebagai Panglima TNI. Pelantikan Maruli Simanjuntak dilakukan di Istana Kepresidenan pada Rabu (29/11) pukul 14.00 WIB.

Menanggapi keputusan tersebut, anggota Komisi I DPR RI, Dave Laksono, memberikan tanggapan terutama terkait dengan keamanan di Papua. Dave mengatakan bahwa beberapa masalah, seperti situasi di Papua, perumahan prajurit, kesejahteraan prajurit, dan pendidikan bagi para prajurit TNI, masih menjadi catatan dan tantangan bagi KSAD yang baru.

“Dari Dudung, Agus, Maruli, ada beberapa masalah-masalah yang belum semuanya terselesaikan, misalnya situasi di Papua,” kata Dave di Kompleks Parlemen, Senayan.

Dave menegaskan bahwa Komisi I DPR RI mendukung penuh kebijakan KSAD baru dan berharap Maruli dapat menyelesaikan persoalan yang masih belum terpecahkan di TNI AD. Ia menyebut beberapa aspek yang menjadi catatan, termasuk ketegakan hukum, kesejahteraan prajurit, dan netralitas TNI, terutama dalam konteks Pemilu.

“Seharusnya, kalau listnya agak panjang, mulai dari ketegakan hukum, dan sekarang kita lagi masuk ke Pemilu, pasti juga akan dituntut memastikan bahwa TNI memiliki netralitas,” kata Dave.

Politikus Golkar ini menyimpulkan bahwa Maruli dianggap sebagai perwira terbaik untuk menempati posisi KSAD dan diharapkan dapat menyelesaikan tugas-tugasnya, khususnya terkait TNI. (Kumparan/Nada)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *