Partai Demokrat Dukungan Full untuk Capres Prabowo Subianto di Pilpres 2024

Partai Demokrat secara resmi memberikan dukungan penuh kepada Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto dalam ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) (Sumber foto: Tribunews)
Partai Demokrat secara resmi memberikan dukungan penuh kepada Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto dalam ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) (Sumber foto: Tribunews)

Jurnalindo.com, – Partai Demokrat secara resmi memberikan dukungan penuh kepada Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto dalam ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Keputusan ini diumumkan oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dalam arahannya kepada para calon legislatif (caleg) dan ketua DPD Partai Demokrat di Madiun, Jawa Timur, pada Senin (20/11).

Dalam pernyataannya, AHY menyatakan kesiapannya untuk mendampingi Prabowo di berbagai panggung kampanye. “Saya siap Pak mendampingi Bapak di setiap panggung kampanye,” tegas AHY, sambil memberi hormat kepada Prabowo.

Tidak hanya AHY yang menyatakan dukungan, namun juga Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), turut menyatakan kesiapannya untuk memenangkan Prabowo. “Saya juga sampaikan, Pak SBY juga siap turun gunung untuk memenangkan Pak Prabowo,” tambah AHY.

Keputusan ini menandai perubahan arah dukungan Partai Demokrat yang sebelumnya sempat menjadi bagian dari Koalisi Indonesia Kerja (KIK), kini dialihkan ke Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang didominasi oleh Prabowo Subianto. Partai Demokrat meyakini bahwa dukungan ini akan membawa kemenangan bagi Prabowo di Pilpres 2024.

Terkait dukungan tersebut, Prabowo Subianto telah memberikan tugas khusus kepada Partai Demokrat untuk fokus memenangkan “battleground” di Jawa Timur, salah satu daerah yang dianggap krusial dalam perebutan suara pada pemilihan mendatang.

Dengan bergabungnya Partai Demokrat ke dalam barisan Koalisi Indonesia Maju, diharapkan Prabowo Subianto semakin mengukuhkan basis dukungan politiknya dan meraih dukungan sebesar-besarnya dalam persaingan politik menuju Pilpres 2024. (Kumparan/Nada)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *