Fungsi Otak Tengah Serta Cara Aktivasinya

Jurnalindo.com – Otak tengah manusia seringkali diasumsikan memiliki kinerja yang kecil dan tidak mencolok.

Otak tengah memiliki tugas berupa pendistribusian informasi dari otak belakang ke otak depan dan otak depan ke mata.

Otak tengah memiliki andil untuk mengendalikan keseimbangan tubuh.

Posisi otak tengah berada antara dua belahan otak kanan dan kiri. Otak tengah juga berada diantara bagian otak tengah dan belakang.

Bagian terbesar otak berada pada otak tengah. Di dalamnya mengandung korteks yang terdiri dari 10 miliar sel saraf.

Baca Juga: Empat Alasan Dilihat Secara Kesehatan Otak Yang Membuat Seseorang Berselingkuh

Fungsi otak tengah

Otak tengah memiliki fungsi yang lebih dominan pada saat kita berada dalam kandungan. Dari seluruh bagian otak, otak inilah yang pertama kali tumbuh.

Seiring berjalannya waktu, otak ini kemudian tertidur. Fungsi otak tengah sendiri tidak bisa dibilang sepele, berikut ini fungsi otak tengah,
1. Pengontrol dan pengordinasi
2. Pengontrol pendengarnya dan penglihatan
3. Pemancar gelombang otak
4. Penerima pantulan gelombang otak

Cara aktivasi otak tengah

Melihat fungsi otak tengah di atas, tidak heran fenomena aktivasi otak tengah kembali dimunculkan pada awal tahun 2009 hingga awal 2010 lalu.

Adanya fenomena seperti anak yang dapat membaca dan berjalan dengan mata tertutup membangunkan kepercayaan terhadap kinerja otak tengah.

Kejadian lain sebagai bentuk produk otak tengah adalah orang buta yang dapat berjalan dan melakukan aktivitas layaknya orang normal.

Cara aktivasi otak tengah dapat dilakukan pada anak di atas usia 5 tahun dan di bawah 15 tahun. Prosedur aktivasi otak tengah tersebut dapat terjadi dengan cara diberikan latihan intensif tentang keseimbangan.

Alasan aktivasi otak tengah disarankan pada anak dengan rentan usia 5 – 15 tahun adalah karena pada usia tersebut anak emosi anak masih stabil dan belum terkontaminasi hal-hal lain.
(Nawa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *