Film Badarawuhi “Dancing Village: The Curse Begins” Segera Tayang di Amerika Serikat

Film Badarawuhi karya rumah produksi MD Pictures siap memasuki pangsa pasar internasional dengan penayangan perdana di Amerika Serikat (Sumber foto: Jatim Network)
Film Badarawuhi karya rumah produksi MD Pictures siap memasuki pangsa pasar internasional dengan penayangan perdana di Amerika Serikat (Sumber foto: Jatim Network)

Jurnalindo.com, – Film Badarawuhi karya rumah produksi MD Pictures siap memasuki pangsa pasar internasional dengan penayangan perdana di Amerika Serikat. Kerja sama antara MD Pictures dan rumah produksi Lionsgate memungkinkan distribusi film ini di Amerika Serikat.

Dalam konferensi pers di MD Place, Kuningan, Manoj Punjabi dari MD Pictures mengumumkan bahwa film ini akan dirilis dengan judul “Dancing Village: The Curse Begins” di Amerika Serikat. Keputusan untuk mengganti judul ini diambil karena pertimbangan kesulitan dalam menyampaikan judul asli kepada penonton internasional.

“Kita mau rilis judul di Amerika, karena judul Badarawuhi sepertinya akan sulit disampaikan. Jadi judulnya Dancing Village: The Curse Begin,” ungkap Manoj Punjabi.

Penayangan perdana film ini direncanakan akan dilakukan di Los Angeles, Amerika Serikat, pada tanggal 4 April 2024 mendatang. Manoj Punjabi menyatakan kegembiraannya karena Badarawuhi memiliki kesempatan untuk menembus pasar internasional yang lebih luas.

“Apalagi Manoj sudah memimpikan kesempatan ini yang mana film Indonesia bisa tayang di luar negeri. Saya sudah dari 10 tahun lalu pengin ada film bisa dapat partnership, bisa bawa bendera Indonesia,” tambahnya.

Rencananya, di Indonesia, film Badarawuhi di Desa Penari akan tayang pada libur Lebaran. Film ini merupakan karya sutradara Kimo Stamboel dan diperankan oleh Aulia Sarah, Maudy Effrosina, Claresta Taufan, Aming, Dinda Kanya Dewi, Ardhit Erwanda, Jourdy Pranata, dan masih banyak lagi.

Film Badarawuhi telah menarik perhatian global dengan cerita yang menggigit dan penampilan yang memukau. Dengan distribusi di Amerika Serikat, film ini akan memberikan kesempatan kepada penonton internasional untuk menikmati keunikan sinema Indonesia. (Kompas/Nada)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *