Gelar Pasar Murah, Disdagperin Pati Siapkan Anggaran 525 Juta

JurnalIndo.com – Minggu terakhir bulan Februari 2024 harga kebutuhan rumah tangga masih cukup tinggi, seperti harga beras, cabai, minyak goreng bawang merah, bawang putih.

Dalam kondisi tersebut Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten Pati, Hadi Santoso mengatakan akan segera menggelar pasar murah yang rencananya dilakukan awal bulan Maret.

“Rencana operasi pasar murah awal maret kita lakukan walaupun dampaknya tidak terlalu signifikan, tetapi ini cukup membantu jadi karena ada keterbatasan anggaran kita,”jelas Hadi belum lama ini.

Dalam hal ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati melalui Disdagperin telah menganggarkan untuk pasar murah sebesar Rupiah 525 juta. Dan rencananya akan dilakukan di Tiga Kecamatan.

“Rencana pasar murah akan dilakukan ke tiga kecamatan tapi mana saja yang dijadikan untuk tempat pasar murah kita terlebih dahulu koordinasi dengan PJ Bupati,”paparnya.

Terselenggaranya Pasar murah tersebut hanya menyasar kepada masyarakat yang kurang mampu khususnya di pedesaan. Sedangkan mengenai aturan yang berhak mendapatkan paketan pasar murah tersebut, dirinya terlebih dahulu berkoordinasi kepada pemerintah setempat.

“Kalau syarat kita perlu koordinasi di tempat tersebut karena yang tahu presisis adalah masyarakat sekitar tetapi pada intinya untuk diperuntukkan masyarakat kurang mampu,”tegasnya.

Kendati demikian, meskipun tidak bisa merubah keadaan yang signifikan tetapi paling tidak dapat membantu masyarakat yang kurang mampu untuk mendapatkan harga sembako dengan Terselenggara pasar murah tersebut. Selain menggelar pasar murah, dirinya selalu memantau harga sembako di tingkat Provinsi maupun Nasional.

Jurnal/Mas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *