Jurnalindo.com, – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Pati yang dilaksanakan 27 November 2024. Pasangan Calon Sudewo-Risma Ardi Candra menargetkan 80 persen perolehan suara.
Hal demikian diungkapkan langsung oleh Sudewo pada saat pendaftaran calon Bupati Pati di Kantor KPU, pada Rabu (27/08/2024).
Politisi senior dari Gerindra itu, meyakini bahwa untuk memperoleh jumlah suara tersebut tidaklah sulit. Lantaran banyak dukungan dari kalangan masyarakat seperti persatuan nelayan juwana dan kaum Petani.
“Semua unsur kepala desa, perangkat desa, para pelaku usaha, petani, nelayan, komunitas apa saja yang tidak bisa saya sebut satu-satu telah memberikan dukungan kepada saya,”ucapnya.
“rasanya tidaklah sulit untuk mendapatkan 80 persen suara karena banyak dukungan yang diberikan,”sambungnya.
Selain itu, pasangan Calon Sudewo-Risma Ardi Candra ini telah mendapatkan dukungan lebih dari 60 persen jumlah partai yang ada di Kabupaten Pati.
“kami telah didukung 6 partai yaitu Gerindra,Nasdem, PKB, PPP, Golkar, PSI,”paparnya.
Sehingga untuk mencapai kemenangan pada Pilkada ini, pasangan Sudewo- Candra, pihaknya mengaku sudah membentuk tim sukses untuk menyiapkan langkah-langkah dan strategi.
“Saya sudah membentuk tim pemenangan dan juga merumuskan strategi seperti membentuk saksi dari diberbagai wilayah,”paparnya.
Dalam kontestasi Pilkada 2024 ini, pihaknya mengaku akan segera mundur dari Anggota DPR RI yang terpilih pada Pemilu 2024. Hal ini dikarenakan demi membangun kesejahteraan masyarakat Pati.
“Saya sebagai anggota DPR RI pasti mundur. Itu sebagai konsekuensi dari konstitusi. Saya mundur dari DPR RI saya niatkan untuk membangun Kabupaten Pati,”tegas dia. (Juri/Jurnal)