Subaru Mengkolaborasikan Fesyen dan Mobil di Urban Sneakers Society

Jurnalindo.com – Jakarta, 06/12 – Subaru Indonesia bersama Urban Sneakers Society (USS) dan RawType-Riot berkolaborasi dengan dunia otomotif dan fashion untuk menggambarkan masa kejayaan dunia rally di tahun 1990-an.

Melalui kerja sama ini, mereka menyiapkan satu unit kendaraan Subaru Impreza WRX, konsep triple booth kolaborasi yang menggabungkan identitas korporat Subaru dengan sentuhan huru-hara USS dan RawType-Riot di USS 2022.

“Subaru mengajak gen-z untuk melihat kembali masa keemasan dunia rally Indonesia di USS 2022 ini,” kata Ismail Ashlan, Marketing Manager, Subaru Indonesia dalam siaran resmi, Selasa.

“Masa keemasan yang berlaku tidak hanya untuk Indonesia yang didapuk sebagai tuan rumah World Rally Championship (WRC) pada Rally of Indonesia di Medan, Sumatera Utara di tahun 1996-97, namun juga masa keemasan untuk Subaru, dimana Subaru menjadi World Manufacturers’ Champion, serta Collin McRae menjadi World Drivers’ Champion di WRC tahun 1995-97,” kata dia.

Baca Juga: Berikut jenis mobil paling populer di pasar mobil

Ismail menambahkan, kolaborasi tersebut menghasilkan fashion item era 90-an, seperti jaket varsity dan jaket racing yang sempat populer di zamannya dan kini menjadi outfit yang lagi ngetren.

“Subaru turut bangga dapat berkolaborasi dengan Urban Sneakers Society sebagai platform event dan kolaborasi, serta dengan brand lokal RawType-Riot yang berkualitas dan diakui secara luas, ” kata dia.

Dalam kolaborasi ini, Subaru mewarnai era keemasan reli; World Rally Blue dan Triple5 Gold serta sejarah panjang Subaru di WRC sebagai topik utama.

Baca Juga: Lihat yuk mobil listrik imut Citroen; My Ami Buggy

USS dan RawType-Riot menjaga garis waktu mode selaras dengan era keemasan reli melalui pilihan mulai dari jaket balap, jaket universitas, topi suede hingga grafis Subaru Impreza 555 yang ikonik.

Merchandise dari kolaborasi tersebut akan tayang perdana di Urban Sneakers Society pada 9 Desember 2022.(jurnalindo/salman)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *