Pendengaran Anda Terganggu, Ini Lima Makanan yang Cocok Agar Pendengaran Lebih Sehat

jurnalindo.com – Pendengaran adalah komponen inti dalam tubuh manusia, sehingga harus dijaga betul agar tidak mudah sakit. Sebab, kalau pendengaran atau telinga sudah sakit, maka akan menganggu aktifitas Anda.

Misalnya saja, kita sudah terbisa mendengarkan hal-hal yang ada di sekitar kita. Tetapi tiba-tiba pendengaran kita berkurang, tentunya rasanya akan berbada. Apalagi kalau pendengaran itu sampai mengalami tuli.

Karena itu, kesehatan pendengaran perlu dijaga, salah satunya dengan mengonsumsi makanan yang baik untuk telinga. Konsumsi makanan seimbang yang kaya nutrisi bisa mencegah kerusakan dan bisa meningkatkan kesehatan telinga.

Berikut ini adalah lima bahan makanan yang cocok untuk kesehatan telinga.

Cokelat hitam

Cokelat hitam mengandung magnesium yang bisa membantu menjaga fungsi saraf dan membantu melindungi sel-sel rambut di telinga bagian dalam saat terkena suara keras.
Oleh karena itu, dilansir The New York Hearing Center, untuk membantu menjaga telinga tetap sehat dan menjaga dari gangguan pendengaran mengonsumsi coklat hitam bisa jadi salah satu solusi tepat.

Ikan

Ikan mengandung sedikit lemak tapi mengandung banyak omega-3, omega-6, dan mineral penting lainnya yang dibutuhkan tubuh.
Ikan juga kaya akan Vitamin D yang memperkuat tulang di dalam telinga dan membantu mencegah otosklerosis atau pertumbuhan tulang abnormal di dalam telinga yang menyebabkan gangguan pendengaran.

Bawang putih

Seng diyakini bisa membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan membantu menangkal infeksi telinga. Makan cukup seng juga telah dikaitkan dengan kemungkinan lebih rendah mengembangkan tinnitus dan presbikusis.
Bawang putih juga mengandung seng yang cukup untuk menjaga pendengaran Anda.

Kacang-kacangan

Kacang-kacangan seperti buncis dan kacang polong mengandung banyak seng, mineral penting yang mendukung sistem kekebalan dan meningkatkan pendengaran Anda.

Brokoli

Folat membantu meningkatkan sirkulasi dalam tubuh. Sirkulasi yang tepat membantu menjaga sel-sel rambut telinga bagian dalam tetap sehat, jadi dapat dipahami bahwa mendapatkan cukup folat dalam makanan dapat membantu mencegah gangguan pendengaran.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *