Cara Konten Youtube Menjadi Viral

jalurindo.com – Di balik kesuksesan setiap youtuber tentu ada banyak hal yang telah mereka curahkan untuk sampai di titik dimana mereka mendapatkan hasil upaya mereka tersebut. Sama dengan pekerjaan lain, maka menjadi seorang YouTuber juga harus melalui proses dan kerjas keras yang disiplin juga konsisten.

Dengan begitu banyak yang harus dilakukan, tak dipungkiri banyak juga para YouTuber yang menyerah kalah, Menyadari bahwa persaingan di Youtube semakin susah, Selain itu banyak sekali para Youtuber yang menjadi sukses, sehingga semakin tinggi pula persaingan di dunia Youtube.

Jika Anda ingin mencoba menjadi YouTuber yang sukses dan viral, mari simak penjelasan dibawah ini :

1. 10 Detik Pertama Penentuan

Pastikan video yang Anda buat berhasil memikat perhatian penonton di detik detik awal. Otak kita dijejali begitu banyak informasi, hingga harus benar-benar selektif dalam memilih informasi mana yang akan dicerna. Keputusan itu diambil di tiga detik pertama video Anda.

Sebuah survei, The New York Times menemukan bahwa lebih dari 19 persen penonton video tidak melanjutkan kegiatan menonton setelah 10 detik. Dalam 1 menit, penonton video berkurang 44 persen.

2. Cobalah Untuk Melihat Tren

Lalu, bila Anda ingin membuat video viral, cobalah untuk menyesuaikan isinya dengan topik yang sedang ngetren di internet. Cara ini dapat meningkatkan kemungkinan video Anda berakhir menjadi video trending menempati posisi atas hasil pencarian Google.

3. Fokus pada Cerita

Cerita yang bagus akan mampu membuat penonton tertarik dan tidak keberatan untuk mencari tahu kelanjutannya. Untuk menggambarkan hal ini, maka buatlah video yang ringan, menghibur namun terkesan menarik. Video yang tidak terlalu berbasa-basi namun fokus pada karakter pembawan sebagai ciri khas peran yang dibawa.

4. Kualitas Video

Dalam memilih tontonan, tentu saja kebanyakan orang akan memilih video dengan resolusi yang bagus, jika video yang ditonton terlihat buram pada gambar misal terkesan gelap atau pecah, maka penonton pun akan jenuh dan memilih tontonan lain.

5. Jangan Pantang Menyerah

Pribadi sukses bukan orang yang mengalami kegagalan lantas begitu saja menyerah. Persaingan Youtube sangatlah ketat, banyak konten- konten menarik.

Apabila kesediaan kamu dalam membuat video sudah matang dari segi proses serta filternya, namun dalam hasil cenderung belum memuaskan, maka bersabarlah. Coba lagi dan lagi, sukses tidak tentang sehari dua hari kan, jadi semangat yaa.

6. Koreksi Bertahap

Dalam hal ini, setelah melakukan bebrapa tahapan diatas qalangkah baiknya jika kamu menonton secara berulang video yang telah kamu apload di akun mu. Lalu lakukanlah koreksi secara berkala. Semoga sukses yaa!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *