Kurang Konsisten, Ini Penyebab Kamu Seperti Tidak Punya Arah Tujuan Dalam Hidup

Jurnalindo.com, Pati – Pernah mengalami kondisi dimana kamu merasa bingung menentukan kemana arah tujuan hidupmu? Jika iya, yuk baca artikel inj sampai habis.

Pada beberapa titik, rasa jenuh serta bingung kerap kali membuatmu meras hilang arah. Pada kondisi ini, selain menyalahkan diri, berputus asa dengan tidak melakukan apa-apa menjadi hal kurang baik yang biasanya kamu lakukan bukan?

Tahukah kamu jika sebenarnya inti dari persoaalan ada pada cara pandangmu lho, bisa jadi kamu kurang maksimal dan tidak konsisten terhadap apa yang kamu kerjaan.

Nah, untuk meminimalisir, berikut ini beberapa penyebab kamu kehilangan arah tujuan dalam hidup seperti dilansir dari suara.com,

1. Tidak Bisa Konsisten Dalam Menjalani Hidup

Menjadi seseorang yang konsisten itu sebuah kewajiban. Supaya kamu bisa menyelesaikan sampai akhir apa yang telah kamu mulai. Jika kamu tidak konsisten, pilihanmu akan bisa berubah-ubah.

Oleh karena itu, kamu harus pelan-pelan belajar konsisten dalam melakukan hal-hal yang telah kamu pilih.

2. Kamu Tidak Punya Prinsip yang Kuat

Sudah seharusnya tiap orang mempunyai prinsipnya masing-masing. Jika kamu tidak memiliki prinsip, hidupmu akan tersesat dan hanya mengikuti arus lingkunganmu kesana dan kemari. Ditambah, belum tentu apa yang kamu ikuti adalah hal yang baik dan benar untukmu.

3. Kamu Terlalu open minded 

Sesuatu yang berlebihan itu tak selamanya baik. Terlalu open minded ternyata merugikan, lho! Mengapa begitu? Karena kamu menyetujui dan mengiyakan semua hal yang datang padamu tanpa memikirkan baik buruknya.

Menjadi open minded memang bagus. Namun, jika kamu “terlalu” open minded tidaklah bagus.

4. Pertemanan yang Kurang Mendukung

Hilangnya rasa semangat mungkin kerap menghampiri di tengah perjalananmu dalam menggapai sesuatu. Kamu akan merasa hopeless dan menganggap semua yang dilakukan kurang berarti. Sebenarnya, masalahnya bukan pada hal yang kamu lakukan, tapi pada apa yang kamu rasakan.

Oleh karena itu, cobalah untuk cari suasana dan lingkungan baru. Carilah orang-orang suportif yang bisa mendukung dan menguatkan tujuanmu. (Nawa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *