Lisandro Martinez Tempati Posisi Penting di MU, Setan Merah Butuh Dia

JurnalIndo.com – Jakarta, 10/03 – Erik ten Hag mengungkapkan betapa pentingnya peran Lisandro Martinez bagi Manchester United. Ten Hag pun berharap bisa melatih Martinez dalam waktu yang lama.

Bek Argentina itu memiliki kontrak lima tahun dengan United setelah didatangkan dari Ajax musim panas lalu.

Awalnya, keputusan Ten Hag mendatangkan Martinez dipertanyakan karena perawakan pemain yang hanya 1,7 meter itu dianggap tidak ideal untuk sepak bola Inggris.

Baca Juga: Tak Beberkan Lawan Selanjutnya Indonesia di FIfa Macth Day, Ini Pendapat Indra Sjafri

Namun, Lisandro Martinez perlahan membungkam keraguan tersebut.

Dengan gaya permainannya yang agresif, pesepakbola berusia 25 tahun itu nyaris tak tergantikan dan menjaga jantung pertahanan The Red Devils bersama Raphael Varane.

Manajer MU Erik ten Hag dan Lisandro Martinez menjalani musim keempat bersama, termasuk tiga musim penuh di Ajax. Ten Hag ingin menjadi mentor dari pemilik julukan Jagal lebih lama. 

“Saya melihat ‘Si Jagal’ secara positif, bukannya negatif,” ungkap dia kepada MUTV. “Gaya bermain dia itu memang keras tapi bukannya tidak adil.”

Baca Juga: Akhir Kisah Cinta Roberto Firmino dan Liverpool, Semua Sayang Firmino

“Saya kira, dia itu khususnya, dia itu ‘kan seorang bek, dan dia bertahan dengan cara yang bagus, menguasai bola karena ini [tentang] positioning, antisipasi, dan kerja sama. Sungguh bagus sekali. Rasanya luar biasa bisa bekerja sama dengan dia dan karena dia punya kapasitas, dan dia ingin terus meningkat setiap hari.”

“Jadi rasanya menyenangkan melihat gaya bertahan dia. Sikap dia – semua orang menyukainya, fans menyukainya, lini pertahanan menyukainya, dan itu memberi semangat kepada tim,” sambung manajer berusia 52 tahun ini.

“Ketika dia menguasai bola, dia bisa mengatasinya. Saya menyukai dia sebagai seorang pemain. Saya menyukai [sikap] yang dia miliki, dan saya harap kami bisa bekerja sama dalam waktu yang lama bersama-sama,” kata Ten Hag membicarakan Lisandro Martinez.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *