Oase  

Faedah Memperbanyak Selawat Di Malam Dan Hari Jumat

Jurnalindo.com – Malam jumat merupakan salah satu waktu yang paling banyak digunakan oleh umat Muhammad untuk melakukan serangkaian ibadah.

Seperti yang kita ketahui bahwa banyak sekali anjuran amalan yang lebih baik dilakukan mulai dari malam jumat hingga hari jumat. Amalan itu antara lain yakni membaca surah yasin, berselawat, membaca al-kahfi hingga bersadaqah.

Lebih lanjut, Rasulullah memerintahkan umatnya untuk lebih banyak membaca selawat pada malam dan hari jumat. Barangsiapa yang membaca selawat pada malam hingga hari jumat, akan dibalas sepuluh kebaikan oleh Rasulullah.

Baca Juga: Doa dan Ungkapan Bangga Atta Halilintar Untuk Thariq Halilintar

قال رسول الله صلى الله عليه وسلم : أكثروا عليَّ من الصَّلاةِ في يومِ الجمعةِ وليلةِ الجمعةِ ، فمَن صلّى عليّ صلاةً صلّى الله عليه عشرًا. (رواه البيهقي)

Artinya: “Rasulullah bersabda: Perbanyaklah kalian untuk bershalawat kepadaku di hari Jumat dan Malam Jumat. Barangsiapa yang bershalawat kepadaku (Nabi Muhammad) sekali, Allah akan bershalawat kepadanya sebanyak sepuluh kali,” (HR Imam Baihaqi).

Selain mendapatkan kebaikan sepuluh kali dari Rasulullah, keistimewaan lain memperbanyak selawat pada malam dan hari jumat adalah memperoleh kedudukan yang dekat dengan Rasulullah.

وقال صلى الله عليه وسلم : أكثروا عليَّ من الصَّلاةِ يومَ الجمعةِ ؛ فإنَّ صلاةَ أمّتي تُعرضُ عليّ في كلّ يومِ جمعةٍ ، فمن كان أكثرهم عليّ صلاةً كان أقربهم منّي منزلةً. (رواه البيهقي)

Artinya: “Rasulullah bersabda: Perbanyaklah kalian untuk bershalawat kepadaku di hari Jumat. Karena sesungguhnya shalawatnya umatku itu disetorkan kepadaku setiap hari Jumat. Barangsiapa yang paling banyak bershalawat kepadaku, maka dia akan mendapatkan kedudukan yang paling dekat denganku,” (HR Imam Baihaqi).

Baca Juga: Doa Kunci Agar Harapan Segera Diijabah Allah SWT

Faedah selanjutnya adalah mendapatkan ampunan atas kesalahan yang telah kita lakukan.

وقال صلى الله عليه وسلم : أكثروا عليَّ من الصَّلاةِ يومَ الجمعةِ وليلةِ الجمعةِ ، فمَن فعل ذلك كنتُ له شهيدًا وشفيعًا يومَ القيامةِ. (أوراده ابن الجوزي في “بستان الواعظين” – ص: 383)

Artinya: “Rasulullah bersabda: Barang siapa yang membaca shalawat kepadaku sebanyak seratus kali, maka kesalahan (kecil)-nya selama delapan puluh tahun akan dimaafkan” (Ibnu al-Jauzi, Bustan al-Wa’izhin: 383).

(Nawa)

Sumber : Nu Online

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *