Gianluigi Buffon Titipkan Pesan untuk Italia Jelang Euro 2024

referensi gambar dari (www.sofoot.com)
referensi gambar dari (www.sofoot.com)

Jurnalindo.com – Gianluigi Buffon, legenda sepak bola Italia, menyampaikan pesan penting untuk tim nasional Italia menjelang perhelatan Euro 2024. Buffon menekankan agar Gli Azzurri tidak membuat kesalahan sejak pertandingan pertama.

Italia tergabung dalam Grup B di Piala Eropa 2024 bersama dengan Spanyol, Kroasia, dan Albania. Pada pertandingan pertama, Italia akan menghadapi Albania pada tanggal 15 Juni. Setelah itu, pasukan yang dilatih oleh Luciano Spalletti akan melawan Spanyol pada 20 Juni dan Kroasia pada 24 Juni. dilansir dari detik.com

Buffon menekankan bahwa Italia tidak boleh meremehkan laga pembuka melawan Albania. Menurutnya, Italia harus memulai dengan langkah yang positif.

“Pertandingan pertama mungkin bukan yang paling sulit, tapi itu paling rawan, karena start dengan benar itu bisa memberi kami kepercayaan diri dan rasa positif,” ujar Buffon seperti dilansir oleh Football Italia.

Buffon, yang kini ditunjuk sebagai ketua delegasi Italia, akan ikut terbang ke Jerman bersama tim nasional untuk Euro 2024. Mantan kiper Juventus tersebut menyatakan kesiapannya untuk berkontribusi dan membantu tim.

“Saya penasaran melihat apa yang bisa saya berikan dan bagaimana kami akan menangani penunjukkan ini. Karena saya sudah kenal pemain-pemain ini dengan baik, saya kira mereka tidak akan kehilangan orientasi dan jika mereka hilang arah, ada pelatih yang akan membawa mereka kembali. Keberadaan saya bisa berguna di situasi lain,” ucap Buffon soal perannya.

Buffon juga memberikan pujian kepada pelatih Luciano Spalletti atas dedikasinya.

“Spalletti membawa rasa memiliki, kerja keras, dan stafnya melakukan segalanya untuk memberi lebih ke skuad ini,” tambahnya.

Dengan kehadiran Buffon sebagai ketua delegasi dan arahan dari Spalletti, Italia diharapkan dapat tampil maksimal dan mencapai hasil yang diinginkan di Euro 2024.

Jurnal/Mas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *