Akan Segera Tayang di Bioskop, Inilah Sinopsis Film Pamali Dusun Pocong

Jurnalindo.com – Siapa disini yang suka film horor? Ada info terbaru nih.

LYTO Pictures merilis trailer film “Pamali Dusun Pocong”. Film ini dikatakan adaptasi dari game online dan akan segera tayang di bioskop Indonesia tahun ini.

“Ini adalah hiburan sekaligus edukasi dengan menggabungkan industri game dan film di Indonesia. Disamping itu, film ini akan dilatarbelakangi tradisi Indonesia yaitu Sunda. Sinergi ini semoga dapat dinikmati pecinta film dan game Indonesia” kata produser Andi Suryanto dalam siaran resmi yang diterima di Jakarta, Selasa.

Baca Juga: Telah Lama Dinanti, Film Horor Final Destination 6 Akan Segera Dirilis

“Pamali Dusun Pocong” adalah sekuel dari “Pamali”, yang telah ditonton lebih dari 1 juta kali di Indonesia, Malaysia, Singapura, Vietnam, Brunei Darussalam, dan Kamboja pada tahun 2022. Kedua film tersebut diadaptasi dari game horor populer Indonesia berjudul “Pamali The Tied Corpse”.

“Pamali Dusun Pocong” bercerita tentang tiga dokter wanita yang ditugaskan di desa terpencil yang diserang wabah misterius.

Dibantu oleh dua orang penggali kubur, mereka melakukan perjalanan yang sulit hingga akhirnya sampai di desa. Namun, mereka terjebak dan dibunuh secara mengerikan satu per satu karena munculnya pocong-pocong, yang dihidupkan kembali karena mereka telah melakukan pamali.

Baca Juga: Jadi Pemeran Utama dalam Film Catatan si Boy, Angga Yunanda Mengaku Deg-degan

Disutradarai oleh Bobby Prasetyo dan ditulis oleh Evelyn Afnilia, thriller ini dibintangi oleh Fajar Nugra, Yasamin Jasem, Arla Ailani Muchtar, Dea Panendra, Bukie Basudewa Mansyur, Anantya Kirana, Ence Bagus, Whani Dharmawan dan Wina Marrino.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *