Waspada Cuaca Panas, Inilah Tips Agar Tidak Dehidrasi

Jurnalindo.com – Saat ini, cuaca sedang tidak menentu dan Cuaca Panas mendominasi.

Cuaca Panas yang terjadi belakangan ini, seringkali membuat tubuh kita rentan mengalami dehidrasi.

Dehidrasi mempunyai dampak bagi tubuh yaitu mudah lelah, sakit kepala, rasa haus berlebihan dan lainnya. Maka dari itu, sangat penting bagi kita untuk tahu apa aja sih tips yang bisa dilakukan agar terhindar dari dehidrasi saat Cuaca Panas? Berikut ini tips dan penjelasannya.

Baca Juga: Tips Merawat Bunga Potong Agar Tetap Segar, Tahan Lama dan Tak Cepat Layu

1. Cukupi kebutuhan cairan

Mengonsumsi air putih atau jus buah dapat mencegah dehidrasi. Namun, untuk lansia dan penderita penyakit kronis sebaiknya melakukan konsultasi ke dokter untuk menentukan volume cairan yang boleh dikonsumsi.

2. Mengatur waktu agar tidak menunda minum

Kebiasaan menunda minum di Cuaca Panas bisa meningkatkan risiko dehidrasi semakin besar. Oleh karena itu, bisa dicegah dengan membuat alarm pengingat minum setiap 1 atau 2 jam sekali.

3. Mengonsumsi buah-buahan

Pilih buah yang segar dan mengandung banyak air seperti semangka, jeruk, melon, belimbing atau nanas.

Baca Juga: Inilah Beberapa Penyebab Wajah Tampak Lebih Tua dari Usia Aslinya

4. Hindari minuman berkafein

Minuman sejenis teh, kopi dan alkohol disarankan untuk tidak dikonsumsi karena bisa memicu tubuh semakin lelah dan semakin merasa haus.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *