POCO Bakal Luncurkan Seri F Baru

jurnalindo.comJakarta – POCO akan segera meluncurkan seri F terbarunya di Indonesia.

“Pada tahun 2022 ini, POCO akan kembali menghadirkan smartphone POCO seri F terbaru, yang siap menggebrak pasar Indonesia dengan fearless. Tunggu kehadiran smartphone terbaru ini di Indonesia dalam waktu dekat!” kata POCO dalam keterangan resmi, Sabtu.

Tidak disebutkan model ponsel yang akan diluncurkan tersebut, namun, beberapa waktu belakangan ini tersiar kabar POCO akan meluncurkan F4 5G.

Akun Twitter POCO India mengunggah poster yang secara jelas menyebut peluncuran F4 5G pada 23 Juni.

Sementara akun POCO Indonesia, ia mengumumkan akan mengadakan acara pada 30 Juni, namun, tidak menyebutkan F4 dalam poster peluncuran.

Dugaan lainnya, POCO akan meluncurkan F4 GT lantaran produk tersebut sudah lebih dulu meluncur di India, pada April.

POCO F merupakan seri flagship dari merk tersebut, ia pertama kali hadir lewat POCO F1 pada 2018. Biasanya ponsel seri ini menggunakan chip Qualcomm Snapdragon seri 800.

POCO bahkan menyebut seri ponsel ini sebagai “mahakarya” mereka, salah satunya karena harga yang ditawarkan lebih murah dibandingkan merk lain pada kelas tersebut.

“Strategi ini membuat POCO seri F tidak ditujukan untuk semua orang, tapi para tech enthusiast lah yang menginginkan smartphone ini,” kata kepala pemasaran POCO Indonesia, Andi Renreng.

Belum diketahui spesifikasi ponsel seri F4 yang akan beredar di Indonesia. Di India, F4 5G hadir dengan RAM sebesar 12GB. (ara/ren)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *